Monday, June 27, 2011

Kenaikan Harga Rumah RI Paling Tinggi ke-14 di Dunia

Jakarta - Harga perumahan di Indonesia termasuk yang mengalami kenaikan paling tinggi sepanjang kuartal I-2011. Selama periode ini, Indonesia menduduki peringkat 14 dari 50 negara di dunia dengan kenaikan harga rumah tertinggi di dunia.

Demikian hasil riset properti dari Knight Frank yang disampaikan Senior Research Manager Hasan Pamudji kepada detikFinance.

"Pertumbuhan harga perumahan di semua kota besar di Indonesia masih mengalami kenaikan sepanjang kuartal I-2011 sebesar 4,5% dibanding periode yang sama tahun lalu," tuturnya.

Harga rata-rata perumahan di kota besar seperti Jakarta dan sekitarnya khususnya di beberapa daerah mewah mengalami kenaikan di atas 10%.

"Indonesia menempati peringkat 14 terbesar dari 50 negara di dunia yang disurvei, yang mengalami kenaikan harga rata-rata perumahan residensial," imbuh Hasan.

Dia mengatakan, di wilayah Asia Pasifik, Indonesia menempati peringkat 6 setelah Hong Kong, Taiwan, Singapura, China, dan Malaysia.

Dikatakan Hasan, sepanjang kuartal I-2011 harga rata-rata perumahan secara global naik 1,8%. Kenaikan harga rumah ini terendah sejak kuartal IV-2009.

Secara regional, Asia masih menunjukkan pertumbuan harga yang positif sebesar 8,4% selama 12 bulan terakhir meskipun pertumbuhan tersebut lebih rendah dari tahun sebelumnya sebesar 17,8%.

Daerah yang mengalami penurunan harga properti terbesar di dunia adalah Amrika utara sebesar 0,4% selama 3 bulan pertama di 2011 ini.

"Sementara harga rumah di Eropa relatif tidak bergerak pada kuartal I-2011 namun hasil ini lebih baik jika dibandingkan tahun sebelumnya yang turun rata-rata sebesar 4,1%," katanya.

Negara-negara yang mengalami kenaikan pertumbuhan harga tertinggi adalah Hong Kong (24,2%), India (21,9%), dan Taiwan (14,3%).


Read More...

Tuesday, June 21, 2011

Menampilkan kembali On-Screen Keyboard Windows ke layar Desktop Anda (Trik Keyboard)

Jika Anda pernah terhubung PC Anda (Windows 7) ke monitor sekunder (saya asumsikan DLP projector) dan kemudian terputus tanpa mengingat untuk memindahkan layar ke desktop utama, Anda mungkin pernah mengalami permasalahan ini:

Aplikasi sedang running. dan Anda dapat melihat di taskbar, namun kalian tidak dapat melihat pada layar desktop setiap akan meng-klik program tersebut, karena masih menganggap itu berjalan pada monitor sekunder. Anda mencoba dan menggunakan klik kanan, Move, tapi itu tidak terjadi apa-apa, dan layar tidak bergerak di mana saja. Anda akhirnya reboot alias booting ulang!!!

Ada trik sederhana yang setidaknya bisa membantu ini, berikut triknya :

1. Pertama gunakan perangkat keras keyboard anda, setelah itu pastikan Anda mengklik sekali program yang berada di taskbar biar terlihat fokus program apa yang akan di kembalikan ke layar desktop anda. Kemudian klik kanan pada taskbar dan pilih Move
2. Lalu Tekan saja salah satu dari tombol panah (Kiri, Kanan, Bawah, Atas) di keyboard external anda sambil meng-gerakkan mouse, dan jendela ajaib harus "pop" kembali ke layar.

Catatan: Kalo masih belum bisa coba saja alt-tab ke jendela (maksudnya fokuskan program yang dipilih, bisa meng-klik maupun menggunakan shortcut) lalu gunakan Alt + Space, lalu tekan M, kemudian tombol Arrow, dan kemudian gerakkan mouse anda. (Coz waktu itu gw juga bingung apa dulu yang diteken, hehehe, tiba-tiba muncul aja sih....wkkwkwkw)

Update: Bisa juga klik kanan pada taskbar dan pilih Cascade windows, "Kadang" membantu membawa kembali ke layar desktop anda.

Semoga Beruntung dan bermanfaat

Wassalam
Read More...

Friday, June 17, 2011

Persib Bandung kalahkan Persela Lamongan 2-1

Dalam laga di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (16/6/2011), Persib mengambil inisiatif serangan sejak menit-menit awal. Namun, mereka tak bisa menjebol gawang tim tamu hingga turun minum.

Pada babak kedua, kerja keras Persib membuahkan hasil. Eksekusi tendangan bebas Miljan Radovic pada menit ke-56 melaju deras ke gawang Persela tanpa bisa dihadang I Komang Putra.

Enam menit kemudian, Radovic kembali berperan dalam terciptanya gol kedua Persib. Gelandang asal Montenegro ini melepaskan tendangan bebas yang sukses dikonversi menjadi gol oleh Cristian Gonzales. Sundulan Gonzales memaksa Komang memungut bola dari dalam gawangnya.

Tim tamu memperkecil ketertinggalan lima menit jelang bubaran. Tendangan Feri Ariawan dari luar kotak penalti menggetarkan gawang Markus Haris Maulana.

Tambahan tiga poin membawa Persib naik ke peringkat kedelapan klasemen sementara Indonesia Super League (ISL) dengan 36 poin dari 27 pertandingan. Persela satu trip di atas mereka dengan jumlah poin sama, tapi unggul selisih gol.
Read More...

Facebook Ditinggal Jutaan Anggota

Jakarta - Jumlah pemakai Facebook mendekati 700 juta yang menunjukkan pertumbuhannya secara global masih bagus. Namun di beberapa negara, situs jejaring terpopuler ini terpantau menunjukkan penurunan anggota.

Data dari Inside Facebook menunjukkan jumlah pengguna total Facebook mencapai 687 juta pada awal Juni 2011. Inside Facebook sendiri bukan bagian Facebook, namun secara independen mengamati perkembangan Facebook.

Di sejumlah negara seperti Amerika Serikat, Inggris dan Kanada, pemakai Facebook memperlihatkan tren penurunan. Di AS, menurut Inside Facebook, Facebook kehilangan sekitar 6 juta pengguna di bulan Mei.

Dari yang mulanya 155,2 juta pengguna, Facebok kini memiliki 149,8 juta user di AS. Tren serupa terjadi di Kanada di mana pemakai Facebook menurun sebanyak 1,52 juta.Di Inggris, Norwegia dan Rusia, penurunan berkisar di angka 100 ribu.

Namun penurunan jutaan anggota itu ditebus dengan pesatnya pertumbuhan di negara lain. Pertumbuhan anggota Facebook banyak disumbangkan oleh negara yang dinilai telat dalam mengadopsi situs tersebut. Negara dimaksud termasuk Meksiko, Brazil, India dan Indonesia.

"Ketika Facebook mencapai sekitar 50% dari populasi di sebuah negara, pada umumnya pertumbuhannya mengalami kelambatan," demikian pernyataan Inside Facebook, dilansir Metro dan dikutip detikINET, Selasa (14/6/2011).


Read More...

Monday, June 13, 2011

Garuda di Dadaku Tetap Bertengger di Kaos Timnas

Jakarta - Lambang negara Burung Garuda di kaos tim nasional sepakbola diizinkan tetap terpasang. Izin ini diberikan Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat usai menyatakan tidak menerima perkara gugatan yang diajukan oleh pengacara publik David Tobing.

"Permohonan tidak bisa diterima," kata Ketua Majelis Hakim Ennid Hasanuddin dalam putusannya yang dibacakan di PN Jakarta Pusat, Jalan Gajah Mada, Jakarta, Senin, (13/6/2011).

Hakim tidak bisa menerima permohonan karena David tidak mengirimkan terlebih dahulu nota keberatan/ notifikasi penggunaan lambang negara terlebih dahulu kepada para tergugat. Notifikasi dikenal dalam dunia peradilan Amerika Serikat. Menurut hakim, hal ini menyebabkan gugatan cacat prosedur.

"Karena permohonan ditolak, maka tidak ada alasan bagi hakim untuk memeriksa pokok perkara," terang Ennid.

Atas putusan ini, para tergugat langsung menebar senyum. Adapun David pun masih merasa diatas angin. Sebab, materi gugatan belum diperiksa oleh hakim.

"Artinya, hakim tidak memeriksa pokok perkara yang saya ajukan. Dia hanya memeriksa prosedur saja. Lalu, apakah burung garuda boleh di baju timnas? itu belum terjawab," terang David Tobing usai sidang.

Selain itu, David juga keberatan dengan kewajiban mengirimkan notifikasi. Menurutnya, notifikasi ini hanya dikenal di AS, bukan di Indonesia. Dari berbagai perkara tentang citizen lawsuit, tidak pernah mempertimbangkan alasan notifikasi dalam sebuah proses gugatan warga negara terhadap pemerintah.

"Saya juga mengajukan perkara yang sama pada kasus listrik mati. Tapi hakim tidak mempertimbangkan adanya notifikasi," ucap David.

Karena hakim belum memeriksa pokok perkara, David pun langsung mengatakan banding. Dia berharap hakim Pengadilan Tinggi (PT) mempunyai keyakinan lain.

"Saya menilai hakim mencari aman dengan tidak mau memeriksa pokok perkara. Hakim tidak berani menilai apakah mengikuti suara rakyat atau suara UU. Oleh karenanya saya langsung mengajukan banding," jelas David.

Seperti diketahui, David meminta agar kaos timnas tidak lagi memasang logo Garuda di dada. Sebab hal itu bertentangan dengan Pasal 57 Huruf d UU No 24/2009 tentang Bendera, Bahasa dan Lambang Negara serta Lagu Kebangsaan. Gugatan itu dilayangkan pada Presiden, Menteri Pendidikan Nasional, Menteri Pemuda dan Olahraga, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) dan PT Nike Indonesia.
Read More...

'Chicharito Akan Masuk Buku Sejarah MU'

Manchester - Rio Ferdinand kembali menunjukkan dukungan terhadap Javier "Chicharito" Hernandez agar sukses bersama Manchester United. Chicharito dinilai akan masuk ke buku sejarah "Setan Merah" suatu hari nanti.

Chicharito mencuri perhatian di musim debutnya bersama MU. Striker muda Meksiko ini sukses mencetak total 20 gol dengan 13 di antaranya diukir di Premier League dari 27 kali tampil. Catatan yang cukup fantastis mengingat Chicharito lebih banyak masuk sebagai pemain pengganti.

Penampilan ciamik itu tak ayal memukau Sir Alex Ferguson yang akhirnya mempercayakan pesepakbola 23 tahun itu sebagai tandem Wayne Rooney, menggusur Dimitar Berbatov ke bench menjelang musim berakhir.

Tak bisa dipungkiri kalau Chicharito menjadi salah satu kunci sukses The Red Devils dalam menciptakan sejarah meraih gelar Liga Inggris ke-19 sekaligus menjadi runner-up Liga Champions.

Ferdinand menilai Chicharito masih akan memberikan banyak hal kepada MU. Bahkan ia tak ragu kalau rekan se-timnya itu akan dapat menorehkan namanya dalam lembar sejarah klub.

"Chico adalah pencetak gol yang alami dan seorang pesepakbola muda yang profesional dan fantastic," sanjung bek tengah MU ini kepada TalkSport.

"Dia akan mencatatkan namanya di buku sejarah untuk Manchester United. Dia memiliki hasrat untuk menjadi seorang pesepakbola top," tutup Ferdinand.


Read More...

Wednesday, June 8, 2011

Koil & Pure Saturday meriahkan Kickfest 2011 Jakarta

Jakarta - Setelah empat tahun berturut-turut diadakan di kota-kota besar selain Jakarta, akhirnya Kickfest akan diselenggarakan di ibukota negara ini untuk pertama kalinya. Dengan menggandeng Axis sebagai sponsor, acara clothing expo yang diprakarsai oleh asosiasi komunitas clothing lokal dan distro di tujuh kota (Bandung, Jakarta, Yogyakarta, Makassar, Lampung, Surabaya dan Malang) bekerjasama dengan Independent Network Indonesia itu akan berlangsung selama tiga hari di Plaza Barat Senayan, mulai tanggal 10 sampai 12 Juni 2011.

Sejak 2007 Kickfest rutin diadakan setiap tahun di kota-kota yang dianggap oleh penyelenggara sebagai kota dengan industri clothing lokal yang menggeliat dengan cepat. Kota-kota itu adalah Bandung, Yogyakarta, Malang dan Makassar.

Tahun ini Kickfest 2011 digelar di 4 kota, yakni Yogyakarta (1-3 April), Jakarta (10-12 Juni), Malang (8-10 Juni) dan Bandung (7-9 Oktober). Mengenai keputusan untuk menyelenggarakan Kickfest di Jakarta untuk pertama kalinya pada tahun ini, penyelenggara acara mengakui bahwa acara ini ingin mendapatkan akreditasi sebagai event berskala nasional.

“Sampai saat ini Kickfest telah diakui sebagai city event di Bandung, Yogyakarta dan Malang. Akhirnya mau nggak mau kami harus ke Jakarta juga. Cuma yang perlu digarisbawahi di sini adalah ternyata budaya pop itu tidak harus datang dari pusat ke daerah. Daerah pun punya kekuatan yang sama. Ini adalah suatu event yang jarang digunakan oleh brand,” kata Ryan LH selaku Head of Communication Dept. Independent Network Indonesia.

Sesuai dengan komitmen untuk menjadikan brand lokal sebagai tuan rumah di negara sendiri, Kickfest mempunyai tujuan untuk memperkuat industri clothing lokal dengan menebarkan kecintaan kepada produk-produk lokal tersebut. Dan sejauh ini, menurut Project Director Reza Pamungkas, di kota-kota dimana selama empat tahun terakhir ini Kickfest diadakan, omset clothing brand lokal menjadi yang tertinggi dibandingkan dengan brand-brand dari luar kota tersebut.

“Jakarta ini cukup kuat [industri clothing-nya]. Kalau dibandingkan dengan kota-kota lain pergerakannya harusnya malah lebih cepat dengan fasilitas yang ada. Tapi ternyata geliat itu muncul dari daerah. Bukan berarti Jakarta padam, tidak. Tapi mungkin tertutup dengan brand-brand impor sehingga tidak terlalu mencuat,” imbuh Reza Pamungkas.

Namun demikian, Reza yakin clothing dan distro Jakarta bisa menjadi tuan rumah di Kickfest 2011 akhir pekan ini, meski harus bersaing dengan brand-brand luar Jakarta yang juga sudah punya nama. Nantinya 101 booth yang tersebar di Plaza Barat Senayan akan diisi oleh ratusan clothing dan distro dari berbagai kota di Indonesia [kecuali Malang, yang harus mempersiapkan Kickfest tanggal 8 Juni mendatang], seperti: Flashy, Slackers, God.Inc, Nichers, Screamous, D’Loops, Starcross, Barbel, NLS, Invictus, Wadezig!, Blankwear dan masih banyak lagi.

Dan seperti biasanya, Kickfest di Jakarta nanti pun akan dimeriahkan oleh penampilan band-band yang digandrungi anak-anak muda. Mereka adalah Koil, Pure Saturday, Morfem, Sarasvati, Gribs, Innocenti, Last Child, Dagger Stab, Teenage Death Star, After Coma, Bottlesmoker, Vincent Vega dan lain-lain. Selain itu juga akan tampil band-band hasil audisi dan polling yang telah mengirimkan demo kepada penyelenggara acara.

Tiket masuk acara ini dibandrol dengan harga Rp 15 ribu. Setiap pengunjung akan mendapatkan 1 kartu perdana Axis yang berisi pulsa Rp 4 ribu.

Read More...

Sunday, June 5, 2011

Ukuran Penis

Berikut ukuran panjang penis (tidak ereksi) saat remaja berdasarkan buku Adolescent Health Care: A Practical Guide, seperti dilansir About.com, yaitu:

1. 10 sampai 11 tahun: 1,6 inci (4 cm) sampai 3,1 inci (8 cm)
2. 12 tahun: 2 inci (5 cm) sampai 4,0 inci (10 cm)
3. 13 tahun: 2 inci (5 cm) sampai 4,7 inci (12 cm)
4. 14 tahun: 2,4 inci (6 cm) sampai 5,5 inci (14 cm)
5. 15 tahun: 3.1 inci (8 cm) sampai 5,9 inci (15 cm)
6. 16 tahun: 3,9 inci (10 cm) sampai 5,9 inci (15 cm)
7. 17 tahun: 3,9 inci (10 cm) sampai 6,3 inci (16 cm)
8. 18 tahun: 4,3 inci (11 cm) sampai 6,7 inci (17 cm).


Ukuran penis diukur dengan menekan lemak di pangkal penis dan mengambil pengukuran dari sana (sangat dekat dengan tubuh) ke ujung penis. Mengukur ukuran penis adalah hal yang rumit dan dipengaruhi oleh berbagai faktor. Hal ini dapat menyebabkan banyak kebingungan.

Read More...

Wednesday, June 1, 2011

Karyawan butuh libur setiap 2 bulan sekali

Jakarta - Semakin meningkatnya kesibukan karyawan dan beban kerja yang harus ditanggung, membuat mereka membutuhkan istirahat yang lebih panjang. Sebuah studi mengungkapkan mendapatkan libur dalam dua bulan sekali dapat mengaktifkan kembali kinerja karyawan.

Sebuah studi yang dilakukan oleh Post Office Travel Insurance menyatakan, karyawan memerlukan enam hari libur pertahun yaitu setiap 62 hari sekali. Hal ini dimaksudkan untuk membuat pekerja tetap segar dan fokus pada pekerjaan.

"Mereka yang menunggu libur lebih dari dua bulan, lebih cenderung menjadi cemas, agresif dan mengalami sakit," begitulah penjelasan studi tersebut, seperti dikutip dari Daily Mail.

Cary Cooper, profesor dari organisasi psikologi dan kesehatan di Lancaster University menegaskan, karyawan sangat membutuhkan istirahat setiap beberapa bulan. Jika tidak mendapatkannya, akan berakibat buruk bagi perusahaan dan karyawan itu sendiri.

"Orang yang gagal berlibur, cenderung menjadi mudah cemas, agresif dan linglung. Mereka juga lebih cepat sakit dan sulit tidur. Karena bekerja keras dapat menekan sistem kekebalan tubuh. Sehingga kemungkinan Anda akan masuk angin dan flu," jelas Cooper.

"Karyawan yang belum pernah mendapat libur akan menjadi kurang produktif dan lebih rentan pada kesalahan kerja," tambah Cooper.


Read More...

Paul Scholes Pensiun !!!

Manchester - Tujuhbelas tahun menjadi pemain sepakbola profesional, dan tak pernah memperkuat tim lain kecuali Manchester United, Paul Scholes menyatakan mengakhiri semua kegemilangan kariernya.

Scholes, yang saat ini berusia 36 tahun, mengumumkan pengunduran dirinya pada hari Selasa (31/5/2011), mengakhiri pula spekulasi bahwa dia masih akan bermain satu musim lagi bersama The Red Devils.

"Ini bukan sebuah keputusan yang kuambil dengan enteng, tapi aku sekarang merasa inilah waktunya buat aku berhenti bermain," tulis pemain kelahiran 16 November 1974 itu, seperti tertuang dalam situs resmi MU.

"Sungguh sebuah pencapaian yang luar biasa bisa menjadi bagian dari tim ini dan membantu meraih gelar (liga) ke-19," sambung Scholes, yang sudah diberi tempat di staf kepelatihan MU mulai musim depan.

"Aku berterima kasih pada fans atas dukungan luar biasa sepanjang karierku. Terima kasih juga untuk semua pelatih dan pemain yang telah bekerja denganku bertahun-tahun lamanya.

"Di atas semuanya aku berterima kasih pada Sir Alex Ferguson karena telah menjadi manajer yang hebat, dari hari pertama aku bergabung dengan klub ini. Pintunya selalu terbuka dan aku tahu tim ini akan terus memenangi banyak gelar juara di bawah kepemimpinannya."

Scholes adalah salah satu produk terhebat yang pernah dibentuk oleh akademi Manchester United. Ia sudah menimba ilmu di tempat itu di usia 14, dan mulai masuk tim pertama di musim 1994/1995.

Debutnya terjadi pada 21 September 1994, ketika ia langsung mencetak dua gol dalam kemenangan MU atas Port Vale dengan skor 2-1, di Piala Liga Inggris. Sejak itu Scholes merajut kariernya sampai menjadi besar.

Total, pemain yang dijuluki "Pangeran Jahe" itu telah bermain di 676 pertandingan "Setan Merah", termasuk yang terakhir di final Liga Champions akhir pekan lalu, saat MU kalah 1-3 dari Barcelona di Stadion Wembley. Kala itu Scholes bermain sebagai pengganti Michael Carrick.

Di level liga Scholes bermain 466 kali dan mencetak 102 gol. Di musim ini ia hanya tampil 16 kali sebagai starter, enam lainnya dari bangku cadangan, dan cuma menorehkan satu gol, yang juga merupakan satu-satunya gol yang ia buat di musim ini, yang diciptakan pada pekan kedua melawan Fulham.

Di level internasional Scholes mengenakan seragam tim nasionalnya sejak 1997, dan menanggalkannya mulai 21 Juni 2004. Ia bermain di Piala Dunia 1998, Euro 2000, dan Piala Eropa 2004. Dari 66 caps ia menyumbangkan 14 gol untuk negaranya.

Biarpun tak punya titel juara bersama timnas Inggris, tapi ia mengoleksi sangat banyak bersama MU. Ia memiliki 10 titel Liga Inggris, tiga Piala FA, dua Piala Liga Inggris, lima trofi Community Shield, dua Liga Champions, satu Piala Interkontinental, dan satu Piala Dunia Antarklub.
Read More...