Saturday, July 21, 2012

Fix Error Mozilla Firefox "Could not initialize the application's security component........."

Sudah 3 hari terakhir ini browser mozilla gw setiap mau browsing selalu muncul "Could not initialize the application's security component. The most likely cause is problems with files in your application's profile directory. Please check that this directory has no read/write restrictions and your hard disk is not full or close to full. It is recommended that you exit the application and fix the problem. If you continue to use this session, you might see incorrect application behaviour when accessing security features."

Setelah mendalami maksud dari arti tersebut, akhirnya gw coba googling beberapa menit akhirnya menemukan solusi yang pas....berikut langkah-langkah yang saya gunakan:

1. Klik Start Menu --> Run
2. Ketik %APPDATA%
3. Cari Folder Mozilla, lalu masuk ke sub folder Firefox
4. Cari file yang bernama cert8.db
5. Delete/Hapus file cert8.db
6. Restart Firefox anda

Dan setelah restart browser firefox,Read More...

Thursday, July 19, 2012

Ini Dia Jadwal Hari Libur Nasional & Cuti Bersama Tahun 2013

Jakarta Pemerintah merilis jadwal hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2013. Jadwal ini berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 menteri dan perwakilannya.

SKB terkait hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2013 ini ditandatangani Menko Kesra Agung Laksono, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Azwar Abubakar, dan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar serta Sekjen Kemenag Bahrul Hayat di kantor Kemenko Kesra, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis (19/7/2012).

Usai ditandatangani, SKB dibacakan Agung Laksono. Menurut Agung, kebijakan cuti bersama bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas kerja serta meningkatkan sektor pariwisata dalam negeri.

Agung menambahkan, cuti bersama merupakan kompensasi bagi PNS yang kesulitan mengambil waktu cuti namun tetap mempertimbangkan kepentingan masyarakat. Misalnya seperti perbankan, RS dan sektor pelayanan publik lain, yang pengaturannya diserahkan pada manajemen kantor masing-masing.

"Setiap PNS hak cutinya 12 hari. Namun kebijakan itu diatur PNS itu sendiri. Bahwa hari libur nasional tahun 2013 yakni 14 hari dan cuti bersama 2013 yakni 5 hari," kata Agung.

Berikut daftar hari libur nasional 2013:

1. Tahun Baru 2013 pada Selasa 1 Januari
2. Maulid Nabi Muhammad pada Kamis 24 Januari
3. Tahun Baru Imlek 2564 pada Minggu 10 Februari
4. Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1935 pada Selasa 12 Maret
5. Wafat Isa Almasih pada Jumat 29 Maret
6. Kenaikan Isa Almasih pada Kamis 19 Mei
7. Hari Raya Waisak 2557 pada Sabtu 25 Mei
8. Isra' Mi'raj pada Kamis 6 Juni
9. Hari Kemerdekaan RI pada Sabtu 17 Agustus
10. Hari Raya Idul Fitri pada Kamis 8 Agustus dan Jumat 9 Agustus
11. Hari Raya Idul Adha pada Selasa 15 Oktober
12. Tahun Baru 1435 H pada Selasa 5 November
13. Hari Raya Natal Rabu 25 Desember

Sedangkan jadwal cuti bersama tahun 2013:

1. Cuti bersama Hari Raya Idul Fitri pada Senin 5 Agustus, Selasa 6 Agustus dan Rabu 7 Agustus

2. Cuti bersama Hari Raya Idul Adha pada Senin 14 Oktober

3. Cuti bersama Hari Raya Natal pada Kamis 26 Desember

Read More...

Monday, July 16, 2012

Siapa Superhero Pilihan di dunia ?

Jakarta - Demam superhero buatan Marvel tengah melanda dunia. Tahun ini saja, ada dua film dari Marvel yang diangkat ke layar lebar dan sukses besar, yakni The Avengers dan The Amazing Spider-Man.

Seiring dengan kesuksesannya, tidak mengherankan karakter fantasi ini sering menjadi bahan pembicaraan para pecinta superhero di jejaring sosial, seperti Facebook atau Twitter.

Nah, dari sekian banyak tokoh superhero itu, siapa yang paling sering jadi obrolan?

Perusahaan analisis Network Insight punya jawabannya. Walau hanya sebatas di Amerika Serikat, ini bisa menjadi gambaran siapa pahlawan super yang menjadi bahan perbincangan netizen, setidaknya dalam 30 hari terakhir -- 10 Juni 2012 hingga 10 Juli 2012.

Bisa ditebak, Spider-Man adalah karakter yang paling banyak dibicarakan. Wajar saja, mengingat filmnya baru saja diputar dalam beberapa minggu terakhir.

Network Insight pun mengelompokkan karakter Marvel ini menjadi beberapa bagian yakni The Avengers, The Mutan, The Villains, serta Top 10 Cosmic Characters. Seperti detikInet kutip dari Mashbale, Senin (16/7/2012).

Dari kelompok The Avengers, ternyata si raksasa Hijau Hulk yang paling banyak dibicarakan menyusul kemudian Thor dan Iron Man. Sementara dari kelompok X-Men, Wolverine menjadi yang terdepan.

Sementara dari kalangan penjahat, muncul nama Loki, disusul The Lizard, Venom dan Mandarin. Sementara musuh dari luar angkasa, Thanos dari komik The Avengers yang paling sering diperbincangkan, bersama kemudian Silver Surfer.
Read More...

Wednesday, July 11, 2012

Tinggalkan MU, Park Resmi Bergabung dengan QPR

London - Park Ji-Sung akhirnya hengkang dari Manchester United. Gelandang asal Korea Selatan itu kini resmi menjadi bagian klub Premier League lainnya; Queens Park Rangers.

Kabar bahwa Park bakal segera bergabung dengan QPR sudah berhembus dalam beberapa hari terakhir. Dikabarkan BBC Sport, Park yang sejatinya masih memiliki sisa setahun kontrak dengan MU akan diboyong ke Loftus Road dengan tebusan yang diyakini mencapai sekitar lima juta poundsterling.

Senin (9/7/2012), situs resmi The Red Devils mengabarkan bahwa Park sudah resmi menjadi pemain QPR. Ia menandatangani kontrak selama dua tahun bersama tim yang berbasis di London itu.

"Gelandang asal Korea Selatan, Park Ji-Sung telah menandatangani kontrak selama dua tahun dengan Queens Park Rangers," demikian bunyi statemen di situs resmi MU.

Park direkrut MU dari PSV Eindhoven pada 2005. Selama berseragam 'Setan Merah', Park telah meraih total 11 trofi--termasuk trofi minor--, yakni empat titel juara Liga Inggris, satu trofi Liga Champions, tiga Piala Liga, dua Community Shield, dan satu Piala Dunia Antarklub.
Read More...